Component-level design (desain di tingkat komponen) terjadi setelah iterasi pertama dari desain arsitektur selesai. Pada tahap ini, keseluruhan data dan struktur program software telah ditetapkan. Tujuannya adalah untuk menerjemahkan model desain ke dalam software operasional.
Jadi, apa itu component-level design (desain di tingkat komponen)?
Satu set lengkap komponen-komponen software didefinisikan selama desain arsitektur. Tetapi struktur data internal dan detail-detail pemrosesan masing-masing komponen tidak disajikan pada tingkat abstraksi yang dekat dengan kode. Desain tingkat komponen mendefinisikan struktur data, algoritma, karakteristik antarmuka, dan mekanisme komunikasi yang dialokasikan untuk masing-masing komponen software.
Siapa yang melakukan pekerjaan ini?
Seorang software engineer.
Mengapa ini penting?
Kita harus dapat menentukan apakah software akan berfungsi sebelum kita membangunnya. Desain tingkat komponen menyajikan software dengan cara yang memungkinkan kita meninjau detail-detail desain untuk kebenaran dan konsistensi dengan penyajian desain lainnya (mis., data, arsitektur, dan desain antarmuka). Ini menyediakan sarana untuk menilai apakah struktur data, antarmuka, dan algoritma akan berfungsi.
Apa saja langkah-langkahnya?
Berbagai penyajian desain data, arsitektur, dan antarmuka akan membentuk fondasi untuk desain tingkat komponen. Definisi kelas atau narasi pemrosesan untuk setiap komponen diterjemahkan ke dalam desain terperinci yang memanfaatkan bentuk diagram atau teks yang menentukan struktur data internal, detail antarmuka lokal (tiap komponen), dan logika pemrosesan. Notasi desain mencakup diagram UML dan berbagai form tambahan. Desain prosedural ditentukan dengan menggunakan seperangkat konstruksi pemrograman terstruktur. Seringkali sangat mungkin menggunakan komponen software yang sudah ada dan reusable dibandingkan dengan membangun yang baru.
Apa hasil/produk pekerjaan ini?
Desain untuk setiap komponen, yang disajikan dalam bentuk notasi grafis, tabel, atau berbasis teks, adalah hasil/produk yang dihasilkan selama desain tingkat komponen.
Bagaimana kita memastikan bahwa kita telah melakukannya dengan benar?
Kita lakukan review desain. Desain diperiksa untuk menentukan apakah struktur data, antarmuka, urutan pemrosesan, dan kondisi logis sudah benar dan akan menghasilkan data yang sesuai atau transformasi kontrol yang dialokasikan ke komponen selama langkah-langkah pada desain sebelumnya.
--o0o--
Referensi:
Software Engineering - A Practitioner's Approach - Roger S. Pressman / Bruce R. Maxim
Comments
Post a Comment